Kinerja kepala sekolah sebagai leader dalam manajemen mutu terpadu di SD Muhammadiyah Pendowoharjo

Authors

  • Hafidh Nur Fauzi SD Negeri Karangsari, Yogyakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.26555/jiei.v1i2.905

Keywords:

Kepemimpinan Kepala Sekolah, Kinerja kepala sekolah, Manajemen Mutu Terpadu

Abstract

Kinerja kepala sekolah merupakan elemen kunci dalam mensosialisasikan budaya mutu dan manajemen mutu terpadu. Penelitian yang telah dilakukan bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis kinerja kepala sekolah terkait pengelolaan manajemen mutu terpadu. Pendekatan penelitian yang telah dilakukan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, jenis metode penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik pengamatan, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi. Analisa data menggunakan analisis data kualitatif dengan tahapan koleksi data, reduksi data, dan pengambilan kesimpulan. analisis yaitu pengumpulan data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja kepala sekolah SD Muhammadiyah Pendowoharjo sebagai leader mengelola warga sekolah memberdayakan manajemen mutu terpadu untuk mencapai tujuan sekolah dan rencana strategis yang diharapkan. Kinerja kepala sekolah sebagai leader dalam mengembangkan mutu pendidikan secara terpadu dilakukan dengan cara; 1) melaksanakan sosialisasi visi-misi, tujuan, dan rencana strategis sekolah kepada pelanggan internal dan eksternal; 2) memotivasi tenaga pendidik dan kependidikan agar berkinerja secara optimal dengan capaian yang terukur; 3) melakukan pembinaan terhadap tenaga pendidik dan kependidikan dengan pendekatan struktural dan kekeluargaan agar berkontribusi positif terhadap pengembangan mutu sekolah; dan 4) memfasilitasi guru-guru dan tenaga kependidikan untuk meningkatkan pengembangan diri dengan mengikuti kegiatan workshop dan pelatihan.

References

H. . Mulyasa, Manajemen dan Kepemimpinan Kepala Sekolah. Jakarta: Bumi Aksara, 2011.
R. Ekosiswoyo, “Kepemimpinan Kepala Sekolah yang Efektif Kunci Pencapaian Kualitas Pendidikan,” J. Ilmu Pendidik., vol. 14, no. 2, pp. 76–82, 2007.
K. Sekolah et al., “Manajemen Mutu Pendidikan Di Sekolah Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah, Profesionalisme Guru, Dan Partisipasi Masyarakat Dalam Peningkatan Mutu Pendidikan Di Sekolah,” J. Penelit. Pendidik., vol. 17, no. 3, pp. 190–198, 2018.
E. Manik and K. Bustomi, “Budaya Organisasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Guru Pada Smp Negeri 3 Rancaekek,” J. Ekon. Bisnis Entrep., vol. 5, no. 2, pp. 97–107, 2011.
S. Setiyati, “Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah, Motivasi Kerja, dan Budaya Sekolah Terhadap Kinerja Guru,” J. Pendidik. Teknol. dan Kejuru., vol. 22, no. 2, pp. 200–207, 2014.
I. Khadijah, “Manajemen Mutu Terpadu (TQM) Pada Lembaga Pendidikan Islam,” Al Idarah; J. Kependidikan Islam, vol. 05, no. 01, pp. 58–75, 2015.
S. Sagala, Manajemen Strategik dalam Peningkatan Mutu Pendidikan. Bandung: Alfabeta, 2010.
J. S. Arcaro, Pendidikan Berbasis Mutu; Prinsip - prinsip Perumusan dan Tata Langkah Penerapan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2007.
H. Nawawi, Manajemen Strategic Organisasi Non Profit Bidang Pemerintahan Ilustrasi Dibidang Pendidikan. Yogyakarta: Gajah Mada University Press, 2003.
E. Sallis, Total Quality Management in Education, Third Edit. London: Taylor & Francis e-Library, 2005.
E. Yusmina and M. Ar, “Implementasi Manajemen Mutu Terpadu Dalam Peningkatan Kinerja Sekolah Pada Smk Negeri 1 Banda Aceh,” J. Adm. Pendidik. Progr. Pascasarj. Unsyiah, vol. 2, no. 2, pp. 168–178, 2014.
M. Fadhli, “Manajemen Peningkatan Mutu Pendidikan,” Tadbir J. Stud. Manaj. Pendidik., vol. 1, no. 2, p. 215, 2017.
M. Juliantoro, “Peran Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan,” J. al-Hikmah, vol. 5, no. 2, pp. 24–38, 2017.
M. Fitrah, “Peran Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan,” J. Penjaminan Mutu, vol. 3, no. 1, pp. 31–42, 2017.
H. Iqbal, Pokok-pokok Materi Metodologi Penelitian dan Aplikasinya. Jakarta: Ghalia Indonesia, 2002.
L. J. Moleong, Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosda Karya, 2002.
Suryadi, Manajemen Mutu Berbasis Sekolah. Bandung: Sarana Panca Karya Nusa, 2009.
Suranto, Manajemen Mutu dalam Pendidikan (QM in Education). Semarang: CV. Ghayas Putra, 2009.
E. Mulyasa, Manajemen Berbasis Sekolah. Bandung: Remaja Rosda Karya, 2006.
N. Purwanto, Administrasi dan Supervisi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosda Karya, 1993.
Raihani, Kepemimpina Sekolah Transformatif. Yogyakarta: LKiS, 2011.
T. Tim Kerja Kepala Sekolah, Standar Kompetensi kepala Sekolah TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB. Yogyakarta: Pustaka Yustisia, 2007.
S. Budiwibowo and S. Sudarmiani, Manajemen Pendidikan. Yogyakarta: Andi Offset, 2018.

Downloads

Published

2020-12-30