PEMBERDAYAAN KELOMPOK IBU-IBU PKK DI DUSUN GULON, NANGSRI DAN CANDI KECAMATAN PUNDONG, BANTUL MELALUI OLAHAN MAKANAN BERBAHAN DASAR MOCAF

Authors

  • Isana Arum Primasari Universitas Amad Dahlan, Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.12928/jp.v1i1.329

Keywords:

pemberdayaan, Pundong, Beras Hitam, Mocaf

Abstract

Pundong merupakan salah satu kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Bantul merupakan lokasi pelaksanaan PPM bekerjasama dengan mahasiswa KKN. Potensi wilayah Pundung sangat banyak dan beberapa sudah dimanfaatkan dengan baik oleh warga Pundong. Berbagai kegiatan telah dilaksanakan melalui program penyuluhan, pelatihan hingga pendampingan kepada warga. Kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan tersebut dalam rangka pemanfaatan potensi lokal yang cukup banyak dan belum dipergunakan dengan baik. Program ini juga mendampingi kegiatan keagamaan dalam rangka meningkatkan keimanan dan kenyamanan beribadah ummat. Fokus dari kegiatan ini adalah pada potensi lokal yaitu beras hitam yang diolah menjadi berbagai olahan pangan dan minuman serta masker wajah juga membawakan
program MPM PP Muhammadiyah dalam hal sosialisasi serta praktek olahan pangan menggunakan tepung Mocaf. Metode pelaksanaan program PPM meliputi: pendidikan masyarakat, difusi teknologi dan praktek langsung. Dampak dari kegiatan program PPM di Dusun Gulon, Dusun Nangsri dan Dusun Candi  Kecamatan Pundong, Kabupaten Bantul dapat diperoleh manfaat: 1)
tercipta kesadaran ummat tentang hidup bersih dan sehat , 2) peningkatan pengetahuan warga Pundong tentang pemanfaatan potensi wilayah, 3) masyarakat terampil dalam berbagai program pemanfaat bahan-bahan tidak terpakai, 4) tersedianya taman bacaan di masjid untuk mencerdaskan
ummat.

References

Laporan KKN Reguler periode LXI Tahun Akademik 2016/2017 di Dusun Gulon, Dusun Nangsri dan Dusun Kecamatan Pundong, Kabupaten Bantul

Downloads

Published

2018-12-31

Issue

Section

Articles